Home / Karya Inovatif / Kesiswaan / Metode Pembelajaran

Selasa, 13 September 2022 - 12:00 WIB

Hindari Kebosanan dalam Kelas! Inilah Manfaat Ice Breaking saat Pembelajaran

Manfaat Ice Breaking – Proses belajar mengajar terkadang membuat siswa merasa bosan dan menjadi tidak fokus saat guru menjelaskan materi. Guru memiliki peran penting untuk menghidupkan suasana belajar yang asyik dan menyenangkan. Salah satu cara yang bisa dilakukan yaitu dengan ice breaking. Maka, guru wajib mengetahui manfaat ice breaking saat pembelajaran.

Ice breaking merupakan kegiatan yang bisa guru lakukan di sela-sela pembelajaran. Istilah “Ice Breaking” berasal dari Bahasa Inggris, yang berarti pemecah es. Maksud dari frasa ini mempunyai arti bahwa kegiatan yang memiliki tujuan untuk menghilangkan perasaan jenuh, lelah, bosan dan berbagai perasaan yang ada.

Ice breaking bisa berupa permainan atau aktifitas sederhana, ringan dan singkat. Sehingga ice breaking bisa membangun kembali semangat yang dapat menciptakan suasana menyenangkan, tanpa mengurangi esensi dari pembelajaran. Aktifitas ice breaking ini berlangsung sekitar 5 sampai 10 menit atau sesuai kebutuhan.

Manfaat Ice Breaking

Tentunya, ice breaking mempunyai berbagai manfaat bagi peserta didik, salah satunya tidak akan merasa bosan ketika sedang belajar. Masih ada beberapa manfaat dari kegiatan ice breaking, yaitu sebagai berikut:

  1. Dapat menjadikan suasana lebih kondusif. Hal ini karena suatu kegiatan tak akan berjalan lancar jjika suasanya tidak kondusif, contohnya ketika peserta didik mengobrol, gaduh, bermain, atau sebagainya. Ice breaking dapat membuat suasana tegang mencair dan lebih santa untuk melanjutkan kegiatan tersebut.
  2. Membuat peserta didik lebih akrab. Sangat memungkinkan apabila peserta didik hanya akrab dengan 1 atau 2 orang saja dalam satu kelas. Dengan adanya ice breaking ini, maka akan membuat mereka lebih dekat dan mengenal satu sama lain. Peserta didik akan saling mengobrol, tolong menolong bahkan tertawa bersama, sehingga akan menambah keakraban di antara mereka.
  3. Membuat suasana belajar lebih santai. Saat belajar ada kalanya suasana tegang akan menyerang dan membuat pembelajaran lebih menakutkan. Adanya ice breaking bisa membuat suasana lebih menyenangkan, sehingga peserta didik terhibur dan suasana belajar menjadi santai.
  4. Menghilangkan rasa kantuk. Tidak salah jika suasana belajar yang monoton akan membuat peserta didik lebih cepat bosan, kemudian menjadi malas dan mengantuk. Ice breaking akan mengalihkan kurangnya rasa fokus tadi menjadi lebih segar kembali. Sehingga otot-otot tegang akan lebih rileks.
  5. Meningkatkan konsentrasi. Ice breaking terkadang ada yang berbentuk game atau kegiatan yang memerlukan seseorang untuk berpikir dan konsentrasi. Secara tidak langsung akan membuat siswa lebih kreatif, dan membuat otak menjadi berkambang dan optimal, sehingga siswa akan lebih konsentrasi dalam melanjutkan pembelajaran.
  6. Mengeratkan hubungan siswa dan guru. Kegiatan ini sangat efektif untuk membuat siswa agar lebih akrab dengan gurunya. Guru yang menyenangkan akan lebih disukai oleh siswa, sehingga guru atau siswa akan lebih mengenal satu sama lain.
Baca juga:   Ini Dia Kriteria dan Standar Kelulusan Siswa Terbaru di Tahun 2022

Itulah tadi beberapa manfaat ice breaking yang perlu guru ketahui agar tidak ragu untuk mencoba kegiatan ice breaking saat pembelajaran. Tentu saja kegiatan tersebut tidak hanya dapat menambah suasana belajar menjadi menyenangkan, namun dapat membuat ke akraban antara siswa dengan siswa ataupun siswa dengan guru.

Baca juga:   Menarik, Inilah Metode Pembelajaran Quantum Teaching

Namun, apakah Anda masih bingung mengenai bagaimana melakukan ice breaking? Jangan khawatir, e-guru.id menyelenggarakan Pelatihan 32 JP Ice Breaking Seru, No Boring & Anti Garing Agar Pembelajaran Menjadi Asyik dan Menyenangkan.

Segera Daftarkan Diri Anda untuk Mengikuti Pelatihan 32 JP Ice Breaking Seru, No Boring & Anti Garing Agar Pembelajaran Menjadi Asyik dan Menyenangkan.

(nna/rtq)

Share :

Baca Juga

Kesiswaan

Begini Upaya Membangun Budaya Positif Pada Lingkungan Sekolah

Karya Inovatif

Tutorial Membuat Jurnal Pendidikan Harian

Kurikulum

Tema Projek PAUD dan Panduan Penerapan Program Profil Pancasila

Kesiswaan

Awas Nomophobia! Bahaya Kecanduan Gadget pada Gen Z

Guru Honorer

Cara yang Bisa Dilakukan Guru untuk Memahami Gaya Belajar Siswa
Strategi Guru

Guru Honorer

Upaya Guru dalam Meningkatkan Motivasi Siswa

Metode Pembelajaran

Tingkatkan Hasil Belajar Siswa dengan Tiga Strategi Pembelajaran Ini
program besar

Kesiswaan

5 Soft Skill yang Perlu GuruTingkatkan